Relawan Muhammadiyah Adakan Pengobatan Gratis
Relawan Muhammadiyah Ponorogo adakan pengobatan gratis di ngebel hari ini ( jumat, 18 november 2016 ). Acara diadakan oleh Tim dari Lembaga Penanggulangan Bencana PDPM Ponorogo sebagai payung relawan Muhammadiyah bersama BPBD kabupaten Ponorogo, MMC RSUM Ponorogo, MDMC Ngawi dan relawan Nusantara Ponorogo dengan target pengungsi korban tanah longsor di pegunungan wilayah Desa Talun Kecamatan Ngebel.
Pengobatan ini di pusatkan di Kantor Balai Desa Talun Kecamatan Ngebel dimulai pukul 16.00WIB saat dimana warga mulai berkumpul di Balai Desa menghindari aktifitas tanah longsor, dan diikuti oleh kurang lebih 100 warga.
Selain korban tanah lonsor, pengobatan gratis ini juga diikuti oleh warga sekitar yang membutuhkan penanganan medis. Beberapa warga yang tidak bisa mendatangi Balai Desa karena kondisi fisik didatangi langsung oleh petugas di rumah masing-masing.
Acara berjalan lancar dan tertib, dan selesai seiring dengan dikumandangkannya adzan Magrib. Semoga seluruh tim diberikan balasan oleh Allah sebagai amal ibadah dan bisa memberikan dampak positif terhadap kondisi korban tanah longsor di Desa Talun.
Relawan Muhammadiyah Adakan Pengobatan Gratis
Reviewed by pdpm
on
November 18, 2016
Rating:
Tidak ada komentar