Musycab XXI IPM Cabang Jenangan Timur
Ikatan Pelajar Muhammadiyah ( IPM ) Cabang Jenangan Timur menghelat Musycab ( Musyawarah Cabang) ke- XXI di Komplek Muhammadiyah Simo, Jenangan.
Kegiatan yang mengambil tema "Transformasi Gerakan Roda Organisasi Menuju Pelajar Berkemajuan dan Progresif" ini dilaksanakan tanggal 17 Desember 2017, dihadiri perwakilan 9 Ranting di zona Jenangan Timur.
Mengisi pembukaan, Drs. Sadikin selaku PCM Jenangan timur menyampaikan, " Jadikan Musycab sebagai media aktualisasi diri, tunjukkan siapa diri anda bukan siapa bapak anda ".
Melihat kemajuan zaman yang perkembangannya tidak lagi bisa di-rem, maka sudah seharusnya hal ini diimbangi dengan kemajuan SDM ( Sumber daya manusia, red. ) yang mumpuni agar bisa memanfaatkannya untuk kepentingan kebaikan. Tanpa kemajuan SDM, kemajuan zaman justru menjadikan kita diperbudak trend yang bisa saja tidak sesuai dengan nilai-nilai luhur agama.
Ibarat kata, ada dua buah mata pisau yang mana jika kita tidak bisa mengendalikan maka pisau akan melukai kita sendiri.
Lebih lanjut, Bapak Sadikin menegaskan bahwa dalam memilih pemimpin haruslah yang memiliki ilmu, karena segala sesuatu akan menjadi lebih baik jika digarap berdasarkan pakem ilmu. Selain ilmu, pemimpin juga harus bertanggung jawab terhadap jabatannya.
Dengan adanya kegiatan semacam ini, diharapakan bermunculan kader- kader baru selain meningkatkan militansi kader lama yang akan bersinergi, sehingga siap meneruskan Muhammadiyah ke depan, pungkas beliau. [Ibd]
Musycab XXI IPM Cabang Jenangan Timur
Reviewed by pdpm
on
Desember 18, 2017
Rating:
Tidak ada komentar