Luar Biasa, MPK PDM Ponorogo Paling Dinamis Ke-3 Se-Jatim
Majelis Pendidikan dan Kader (MPK) Pimpinan Daerah Muhammadiyah Ponorogo mendapat apresiasi yang luar biasa dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur dengan predikat MPK paling dinamis ketiga se-Jatim pereode 2017-2019. Penghargaan itu diberikan kepada MPK PDM Ponorogo atas kinerjanya dalam melaksakan proses perkaderan di Amal usaha, Ortom, Cabang, Ranting, Keluarga termasuk istri dan anak-anaknya.
Proses penyerahan penghargaan diberikan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur di Kampus Universitas Muhammadiyah Malang, Kamis, 7 Maret 2019 bersamaan dengan acara Seminar dan Lokakarya Perkaderan yang diadakan oleh PWM Jawa Timur.
H.Timur Aji Hantoro,SH,Sekretaris MPK PDM Ponorogo saat dihubungi Pemudamu.com menyampaikan perasaannya yang sangat gembira, "Wah seneng banget bang, ini menjadi penyemangat pengurus MPK untuk terus melakukan perkaderan di setiap lini Muhammadiyah sehingga bisa menjadi sistem. Sistem yang harapannya akan diteruskan oleh MPK periode berikutnya".
Piagam penghargaan tersebut merupakan surprise dari acara Seminar dan Lokakarya Perkaderan MPK PWM Jatim, karena seluruh peserta dan hadirin tidak ada yang tau kalau mau mendapat penghargaan. MPK PDM se-Jatim selama ini diberikan motivasi untuk melakukan model perkaderan. Seperti Family Gathering yang baru pertama kali dilakukan oleh Muhammadiyah Ponorogo, Kajian Rutin yang melibatkan Istri dan anak-anak pengurus MPK. Penguatan PCM dan PRM di pinggiran Ponorogo, termasuk mewajibkan karyawan AUM untuk ikut Baitul Arqom. red.
Proses penyerahan penghargaan diberikan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur di Kampus Universitas Muhammadiyah Malang, Kamis, 7 Maret 2019 bersamaan dengan acara Seminar dan Lokakarya Perkaderan yang diadakan oleh PWM Jawa Timur.
H.Timur Aji Hantoro,SH,Sekretaris MPK PDM Ponorogo saat dihubungi Pemudamu.com menyampaikan perasaannya yang sangat gembira, "Wah seneng banget bang, ini menjadi penyemangat pengurus MPK untuk terus melakukan perkaderan di setiap lini Muhammadiyah sehingga bisa menjadi sistem. Sistem yang harapannya akan diteruskan oleh MPK periode berikutnya".
Timur Aji Hantoro |
Piagam penghargaan tersebut merupakan surprise dari acara Seminar dan Lokakarya Perkaderan MPK PWM Jatim, karena seluruh peserta dan hadirin tidak ada yang tau kalau mau mendapat penghargaan. MPK PDM se-Jatim selama ini diberikan motivasi untuk melakukan model perkaderan. Seperti Family Gathering yang baru pertama kali dilakukan oleh Muhammadiyah Ponorogo, Kajian Rutin yang melibatkan Istri dan anak-anak pengurus MPK. Penguatan PCM dan PRM di pinggiran Ponorogo, termasuk mewajibkan karyawan AUM untuk ikut Baitul Arqom. red.
Luar Biasa, MPK PDM Ponorogo Paling Dinamis Ke-3 Se-Jatim
Reviewed by pdpm
on
Maret 08, 2019
Rating:
Tidak ada komentar