BKM Unmuh Desain Mahasiswa memiliki Jiwa Multipreneur
Pusat Inkubasi Bisnis dan Kewirausahaan Bagian Karir Mahasiswa pada hari rabu (21/02/2018) mengelar stadium general membentuk jiwa wirausaha.
Acara yang diikuti oleh 683 mahasiswa lintas disiplin ilmu ini merasa sangat antusias menyimak materi yang disajikan oleh narasumber
Adapun narasumber dalam acara tersebut antara lain Yusuf Arif, SE kepala PIBK, H. Sayid Abas, M.Si kepala BKM, Eko Mulyadi Kades karang patihan, dan Muklas Rofiq direktur watukali group batu malang.
Dalam pemaparannya, Eko Mulyadi memberikan satu pilihan dengan menjadi sosiopreneship.
"Dengan menciptakan lapangan pekerjaan dan peluang usaha melalui pemberdayaan masyarakat hidup jadi lebih bermanfaat" Ujar mahasiswa FE yang memperoleh penghargaan Hero sosioprenership dari Kick Andy Metro TV ini.
Sementara itu, Mr. Roo sebutan akrab bagi Muklas Rofiq menyampaikan pentingnya menguatkan sikap dan jiwa optimis dalam memulai usaha, gagal jangan dihitung tapi bangkit dari kegagalan itu penting.
"Seberapa kali gagal, sebesar itu pula harus bangkit" Ujarnya dengan mantab.
Panitia acara yang sekaligus penanggung Jawab Program Yusuf Arif siap mendampingi mahasiswa selama 1 semester sampai benar-benar mempunyai usaha.
"Kami siap mengawal mahasiswa sampai punya usaha" Terang owner Mie Ayam Bang Ucup dan alumni FE ini.
Disisi lain,Kepala BKM H.Sayid Abas,M.Si mengatakan kepada wartawan pemudamu.com, harapannya mahasiswa mencapai empat target catur darma.
"Melalui kegiatan ini harapannya mahasiswa dapat meraih sukses studi, sukses organisasi, sukses ibadah dan sukses karir wirausaha" Ungkap Dosen yang sedang Kuliah S3 di Malaysia ini.
Ia juga menambahkan mahasiswa akan diantarkan menjadi wirausaha dalam 2 jalur sertifikasi kewirausaha, dan kompetensi wirausaha.
"Dengan demikian semoga muncul entrepreneur multi disiplin seperti sosioprener, teknoprener, eduprener dan lain sebagainya" Pungkasnya. (Alip)
BKM Unmuh Desain Mahasiswa memiliki Jiwa Multipreneur
Reviewed by pdpm
on
Februari 22, 2018
Rating:
Tidak ada komentar