Majukan Pendidikan di Gunung Lawu, UMPO Tanda tangani MoU

Majukan Pendidikan di Gunung Lawu, UMPO Tanda tangani MoU
Dalam era zaman now, yang diantaranya ditandai dengan diberlakukannya Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) perlu menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang baik, salah satunya dengan meningkatkan kualitas pendidikan.

Sebagai upaya meningkatkan kualitas pendidikan tersebut, Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah Ponorogo melakukan Tri Darma perguruan tinggi dengan melaksanakan MoU dengan Sekolah-sekolah yang berada di wilayah Pimpinan Cabang Muhammadiyah Barat Magetan.

Pada hari senin, 5 Pebruari 2018 di ruang dekan Fakultas Agama Islam telah dilaksanakan kesepakatan penandatangan kerjasama yang dilakukan oleh dekan Fakultas Agama Islam, Ustadz Drs.Rido Kurnianto,M.Ag dengan Ketua Cabang Muhammadiyah Barat Magetan Ustadz Samsul Hidayat,S.Pd

Perwakilan dari PCM Barat Magetan, Ustadz Sri Hartono, SE.,MM menyampaikan harapannya untuk memajukan dunia pendidikan khususnya Pendidikan di Lereng Gunung Lawu yang berada di wilayah PCM Barat Magetan.

"MoU ini sebagai upaya memajukan pendidikan di wilayah Muhammadiyah Barat", Ujar Sri Hartono yang juga dosen di Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Ponorogo ini.

Perlu diketahui bahwa Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Ponorogo memiliki dua Jurusan yaitu PAI (Pendidikan Agama Islam) dengan akreditasi A dan PGMI (Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah) dengan akreditasi B.
Majukan Pendidikan di Gunung Lawu, UMPO Tanda tangani MoU Majukan Pendidikan di Gunung Lawu, UMPO Tanda tangani MoU Reviewed by pdpm on Februari 06, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar

Post Ads

Klik Link ini Untuk mengikuti Polling II pemilihan 13 Formatur Musyda XVI : https://s.surveyplanet.com/_hThfiuv2