Dapur Umum yang Perkasa
Terus bergeliat, bekerja, bergerak bersama desingan bising suara mesin, karena letaknya berdampingan dengan mesin diesel. Tanpa rasa lelah, tanpa keluh kesah, bangun paling awal istirahat paling akhir, karena harus menyiapkan sekitar 170 nasi bungkus setiap kali makan. Tidak boleh telat dan tidak boleh molor alias harus tepat waktu karena berkaitan dengan jadwal yang sudah tentukan.
Ketersediaan air bersih yang sangat minim membuat tantangan tersendiri bagi tim dapur umum, belum lagi lokasi yang jauh dari tempat perbelanjaan atau pasar kebutuhan dapur, membuat tim dapur umum harus bekerja lebih ekstra untuk memenuhi kebutuhan dapur.
Meski begitu kawan-kawan bagian dapur umum terlihat sangat semangat dan kompak dalam menjalankan amanahnya dalam rangka memenuhi hajat hidup orang banyak.
Dari pantauan pemudaMU, selalu ada canda dan tawa dalam setiap aktifitas dari koki-koki tampan dan cantik, tentunya juga gagah karena mereka juga anggota kokam. mungkin sebagai pengusir penat dan jenuh karena setiap hari berurusan dengan kompor, nasi dan bumbu-bumbu dapur yang tentunya seratus persen harus halal.
Itulah sekilas gambaran hiruk pikuk kesibukan dan pernak-pernik di bagian dapur umum pada acara diklat Kokam PDPM Ponorogo di lapangan Kuwung Desa Ngrayun kec.Ngrayun Ponorogo, 15-17 September 2017.
Dapur Umum yang Perkasa
Reviewed by pdpm
on
September 16, 2017
Rating:
Tidak ada komentar